21 November 2024

KIM WINONGO

Komunikatif Informatif Peduli Masyarakat

BERSIH DESA 2022 Kel. Winongo

Bersih Desa Tahun 2022 Kel. Winongo Kec. Manguharjo Kota Madiun dilaksanakan pada Bulan Agustus 2022. Sehingga kegiatan Bersih Desa ini di rayakan bersamaan peringatan HUT RI Ke 76 Tahu 2022 dengan Tema bersih desa adalah “WINONGO UNTUK INDONESIA”.

Kegiatan Bersih Desa Tahun ini mungkin sangat diharapkan oleh warga kelurahan Winongo, karena sudah 2 Tahun kegiatan ini tidak berjalan, dikarenakan Pandemi 19. Kegiatan Bersih Desa Kel. Winongo di mulai pada tanggal :

  1. Tanggal 14 Agustus 2022 yaitu Kerja Bhakti Lingkungan dan Makam
  2. Tanggal 21 Agustus 2022 Kegiatan Pawai Budaya
  3. Tanggal 25 Agustus 2022 Kegiatan Doa Bersama dilanjut Ngangklang Desa
  4. Tanggal 27 AGustus 2022 Puncak Acara dimulai selamatan dan Wayang

Kegiatan Pawai Budaya yang dilaksanakan pada tanggal 21 Agustus 2022 dimulai jam 13.00 sampai dengan selesai yang diikuti oleh Seluruh RW di Lingkungan Kel. Winongo. sebelum pemberangkatan pawai dimulai dahulu oleh penampilan REOG SARDULO TARUNO Kel. Winongo yang tampil keliling Kelurahan Winongo.

Pawai Budaya Kelurahan Winongo sangat meriah sekali. setiap Peserta dari RW tidak mau kalah dengan RW yang lainnya. Ada juga dari peserta yang menampilkan kesenian khas Kota Madiun yang telah lama punah, yaitu peserta dari RW IV dengan penampilan Tarian PENTUL TEMBEM. wah… sangat spektakuler penampilannya.

Kamis, 22 Agustus 2022 dimulai Jam 19.30 diadakan kegiatan Doa Bersama. pada kegiatan ini kita membagi menjadi 3 ruangan. Ada ruangan Khusus Umat Islam, Umat Kristen dan Umat Katholik. setelah selesai kegiata Doa Bersama .. kegiatan Bersih Desa dilanjutkandengan Ngangklang Desa, yaitu berjalan mengelilingi batas batas Kelurahan Winongo yang dimulai pada jam 00.00

Pada kegiatan Ngangklang Desa diikuti oleh 50 orang berjalan dimulai dari Kantor Kelurahan Winongo pada jam 00.00 dan kembali ke Kantor Kelurahan Winongo pada Jam 01.45.

Pada kegiatan akhir pada tanggal 27 Agustus 2022 yaitu puncak acara diadakan wayang Climen yaitu tampilan wayang berdurasi hanya 2 – 3 jam. ini dikarenakan Anggaran yang dibutuhkan tidak terpenuhi untuk melaksanakan wayang secara utuh. Panitia hanya mampu mengadakan kegiatan wayang climen. Tetapi dengan adanya tontonan wayang ini kita tetap melihat masyarakat kelurahan winongo tetap antusias untuk melihat wayang tersebut. wayang ini mengangkat tema atau judul “SESAJI ROJO SUYO”.

Mudah-mudahan ditahun berikutnya Bersih Desa Kelurahan Winongo bisa menampilkan wayang secara utuh. (Herivita Kim Winongo)