Winongo, 18/11/2020, memasuki tengah bulan november 2020, tujuh penerima bantuan rehab rumah tidak layak huni dan satu jambanisasi kelurahan Winongo melalui bantuan Sosial RTLH dan Jambanisasi tahun ini telah rampung dilaksanakan. baca : memasuki bulan oktober, rehab RTLH dan Jambanisasi 50 persen telah rampung dilaksanakan
Rampungnya pengerjaan ini tak lepas dari perencanaan matang dari Tim Pelaksana Kegiatan Kelurahan (TPKK) mulai dari persiapan pengusulan penerima bantuan, verifikasi lapangan hingga proses negosiasi harga dan pengerjaan lapangan.
Rumah Sumarno menjadi rumah terakhir sekaligus penutup kegiatan pemugaran rumah tidak layak huni tahun ini, pembangunan rumah Sumarno memang terbilang agak lambat karena fukus pengerjaan adalah perbaikan dinding berbeda dengan lima penerima bantuan lain yang hanya pemugaran atap.
Pun demikian pemugaran di rumah Ponirah juga tidak mengalami kendala berarti, bahkan di salah satu titik warga secara sukarela bergotong royong untuk memperbaiki bersama-sama.
Seperti tahun tahun lalu, Lurah Winongo bersama tiga pilar juga langsung turun kelapangan utuk memeriksa serta mengawasi proses pemugaran yang ada di wilayah Winongo.
Tetap berinternet sehat, bijak dalam bermedia sosial, lindungi data pribadi dan keluarga agar tidak disalahgunakan oleh pihak yang tidak bertanggungjawab, jauhi HOAX dan isu SARA serta radikalisme, serta jangan lupa tetap patuhi protokol kesehatan, gunakan masker setiap keluar rumah demi kesehatan kita bersama. AW-KIM Winongo.
More Stories
KIM HACKATHON 2023
KEL. WINONGO sebagai DESA SENSOR MANDIRI
PRA MUSRENBANG TAHUN 2024 KEL. WINONGO